10.2.10

SAKSI 2010 (Bagian 1)

Tanggal 5-7 Februari 2010, gue ikut kegiatan SAKSI atau Studi dan Apresiasi Kepemimpinan Siswa Indonesia. Pukul 6 pagi gue udah sampe di sekolah, sebelum berangkat gue ikut apel keberangkatan. Sekitar pukul 7 gue berangkat ke Danharlat Sangga Buana dengan bus bersama teman-teman gue.Yang sangat melelahkan adalah sewaktu menaiki 225 anak tangga. Sampai di lapangan atas Sangga Buana, gue dan teman-teman langsung diberi materi yang pertama. Lalu gue makan siang. Ternyata saat makan siang diberi komando, jadi gue mesti cepat-cepat. Setelah makan siang diberi materi yang kedua. Saat materi yang kedua aku dan teman-temanku disuruh untuk meminum serum ular. Gue pengen digigit ular setelah minum serum itu, tetapi gue nggak kebagian. Hari Jumat yang paling seru adalah saat bermain hujan-hujanan. Itu sangatlah seru dan asik. Sehingga bajuku basah. Pertama kali gue tidur di barak rasanya memang sangat tidak nyaman, tetapi karena capek sekali gue tertidur pulas juga.

No comments:

Post a Comment